Dinas Perhubungan Menjadi Tempat Terakhir Disinggahi Bupati Pohuwato Ketika OPD

SHARE

Dinas Perhubungan Menjadi Tempat Terakhir Disinggahi Bupati Pohuwato Ketika OPD


Liputan : Hamid Toliu

CARAPANDANG [POHUWATO] - Untuk optimalisasi kinerja, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga melakukan silaturahmi ke OPD-OPD, untuk dinas perhubungan merupakan dinas terakhir yang dikunjungi bupati setelah dinas perindagkop dan dinas perikanan, Senin, (18/7/2022). 
Bupati Saipul mengatakan, dengan sebuah harapan agar kinerja kedepan dapat ditingkatkan, dapat dioptimalkan untuk tercapainya target-target dari OPD masing-masing dalam hal peningkatan pendapatan yang orientasinya untuk kepentingan masyarakat pohuwato. 
Menurut bupati, yang sangat menarik adalah bandara. Alhamdulillah, proyeksi pada kemarin-kemarin bahwa di 2024 bandara pohuwato dapat dioperasionalkan. Akan tetapi karena ini adalah sebagai proyek strategis nasional ada instruksi presiden agar dapat dipercepat dengan KPA Bandara Pogogul, Buol, dan ditargetkan di tahun 2023 bandara pohuwato dapat dioperasionalkan. “Kerja-kerja kadis perhubungan dan jajaran saya memberikan apresiasi, karena begitu sangat intens dalam melakukan koordinasi dan konsultasi ke pemerintah pusat dalam hal ini ke dirjen perhubungan udara”,ungkap bupati.
Lanjut Bupati Saipul Mbuinga, pihaknya sudah menemui dirjen perhubungan darat dan telah mempresentasikan bahwa bandara pohuwato adalah bandara yang kedepannya tidak bisa diragukan lagi, yang jelas tidak akan mati suri dengan potensi kedepan akan banyak dan juga ditopang oleh dua daerah seperti kabuaten boalemo dan kabupaten parigi-moutong sebagian. “Kedepan keberadaan bandara ini akan menjadi sumber utama pendapatan kita yang insyaallah pada 2023 nanti akan menjadi akhir pekerjaan bandara karena ditargetkan bisa beroperasi pada akhir tahun 2023”,jelas bupati. 
Disisi lain Bupati Saipul juga mengingatkan kerja kolaboratif ASN khususnya di internal itu sendiri. Jika ada unek-unek silahkan dibicarakan, jangan sampai berekspresi keluar. Karena sebagai ASN tentu memiliki tugas dan tanggungjawab yang diminta hal ini dapat dilaksanakan dengan baik.####