3 Cara Menjadi Youtuber Hanya Modal Kamera Ponsel

SHARE

Istimewa


CARAPANDANG.COM- Kemajuan teknlogi membuat semuanya kegaiatan menjadi mudah, bahkan untuk menjadi Youtuber. Mungkin dahulu menjadi vlogger memperlukan gear atau kamera yang mumpuni mendapatkan hasil yang memuaskan. 

Namun, saat ini nge-vlog bisa juga menggunakan smartphone. Sebelum itu, kamu perlu mengetahui spesifikasi mengenai ponsel itu. Mulai dari segi kamera sampai fitur-fitur pendukung lainnya. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa tips memilih smartphone untuk vlogger.

1. Tentukan konsep

Sebelum membuat menjadi youtuber, alangkah baiknya kamu memutuskan konsep yang akan dibuat. Sebagai contoh, menjadi youtuber travelling atau otomotif. Jika sudah kamu putuskan, buatlah script untuk membuat apa kira-kira yang bisa kamu bahas untuk menjadi konten. Untuk itu, pilihlah tema besar sebelum menjadi youtuber. Jadilah youtuber yang unik dan memberikan konten original. 

2. Gunakan aplikasi video editing

Tidak ada salahnya kamu bisa mencoba beberapa aplikasi video editing agar terbiasa saat menggunakannya. Sekarang banyak aplikasi di app store maupun play store yang bisa dijadikan untuk video editing. 

3. Pilih smartphone dengan resolusi yang besar

Saat kamu memutuskan untuk menjadi youtuber dengan modal smartphone, hal pertama yang perlu kamu cermati ialah memilih smartphone dengan resolusi yang besar. Dengan begitu, kualitas gambar akan lebih jernih dan fokus.Â