Firasat Terbaru Wirang Birawa Soal Akhir Corona Di Indonesia

SHARE

Firasat Terbaru Wirang Birawa Soal Akhir Corona Di Indonesia


CARAPANDANG.COM - Master firasat Wirang Birawa menyakini wabah virus corona atau COVID-19 di Indonesia akan berakhir pada Juni nanti. Pria yang kerap memakai topeng saat tampil di televisi itu menyampaikan firasat teranyarnya di akun Instagram miliknya, Senin (27/4).

"Alhamdulillah pertengan tahun," tulis Wirang Birawa sebagai keterangan foto artikel yang diunggahnya.

Ia juga mengamini hasil riset ilmuwan tentang prediksi berakhirnya virus tersebut di Indonesia.

"Riset ini membangkitkan imun kita, tetapi kalau firasat pasti dibully terus, seng sabar," ujar Wirang Birawa.

Wirang juga mengklarifikasi bahwa dirinya tidak pernah mengatakan bahwa virus asal Tiongkok itu berakhir April ini.

"Aku pun yakinnya di pertengahan tahun enggak pernah bilang April. April itu hanya tanda tandanya untuk menuju pertengahan tahun," jelasnya.

"Sekarang tanda tanda itu muncul “TIDAK LAMA LAGI” kita semua bisa aktifitas normal, tetapi ya tetap pakai masker untuk kewaspadaan," lanjutnya.

Tak lupa, ia juga mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin mematuhi imbauan pemerintah agar meminimalisir penyebaran virus tersebut.

“Mau lebih cepat lagi bisa, stay at home. Tidak terlalu penting-penting ya jangan keluar rumah, WFH & hindari kerumunan, tetap pakai masker, social distancing serta jaga stamina dan kesehatan,” pungkas Wirang Birawa.