Gerindra: Prabowo Bisa Jadi King Maker

SHARE

Istimewa


CARAPANDANG.COM –  Ketua DPP Gerindra, Desmond J Mahasa  mengungkapkan bahwa ketua umumnya tidak ada sedikit pun keraguan dalam menghadapi Pilpres 2019. Menurutnya, Prabowo Subianto sedang menimbang aspirasi masyarakat.

“Pak Prabowo tidak ragu, tapi sedang menimbang masukan dari rakyat,” katanya  di gedung DPR, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (10/4).

Desmond mengatakan ada dua langkah yang akan dilakukan Prabowo. Pertama, Prabowo kembali maju dan bertarung di Pilpres 2019. Atau kedua, Prabowo akan menjadi king maker dengan mengusung nama lain yang dianggap mampu memiliki kemampuan memimpin bangsa.

"Tidak ada kegalauan itu bagi Pak Prabowo. Cuma kalau kita bicara bertarung atau tidak, ini kita harus melihat apakah Pak Prabowo maju atau memposisikan sebagai king maker," jelasnya.

Wakil Ketua Komisi III DPR ini mengatakan langkah Prabowo menjadi  king maker  bisa merupakan staretegi politiknya untuk memenangkan Pilpres 2019.  Bagi Partai Gerindra kemenangan pada Pilpres harus terwujud, sebab ini merupakan sudah menjadi kehendak rakyat.

"Ini bicara tentang strategi politik dan hitung-hitungan politik. Kita mau menang, prinsipnya bahwa kita berharap kali ini bukan sesuatu kekalahan, apalagi sekarang kaus di mana-mana, ganti presiden," jelasnya.

Saat ditanya sosok yang akan diusung Prabowo  jika dirinya menjadi king maker Desmond menyebut dua nama, Yakni Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. 

"Ini bisa terus berkembang.  Yang muncul hari ini Pak Gatot dan  Anies,” ungkapnya.