Kapal Pengangkut Bantuan Pertama Via Koridor Maritim Siprus Tiba di Gaza

SHARE

Istimewa


CARAPANDANG - Kapal pengangkut bantuan pertama, yang melakukan perjalanan melalui koridor maritim kemanusiaan Siprus-Gaza, mencapai pesisir Jalur Gaza, daerah enklave Palestina, pada Jumat (15/3) dan mulai membongkar muatannya, menurut sumber-sumber Palestina.

Bantuan kemanusiaan berbobot 200 ton yang diangkut kapal tersebut diterima oleh para pekerja dari World Central Kitchen (WCK), yang akan memfasilitasi pendistribusiannya kepada penduduk setempat yang mengalami kekurangan pangan parah, kata sumber-sumber itu kepada Xinhua.

"Tim kami di Gaza sedang membongkar muatan makanan yang sangat dibutuhkan dari pengiriman bantuan maritim pertama kami di bawah Operasi Safeena," kata WCK dalam sebuah pernyataan, seraya menambahkan bahwa sebuah derek juga telah tiba di pesisir Gaza untuk mempercepat pemindahan pasokan bantuan dari kapal ke truk pengiriman.

Kapal tersebut, yang diawaki oleh organisasi bantuan Spanyol, Open Arms, berangkat dari Siprus pada Selasa (12/3).