Kemenag Dorong Guru Madrasah Perkokoh Budaya Digital

SHARE

Dirjen Pendidikan Islam Kemenag M. Ali Ramdhani (istimewa)


CARAPANDANG.COM - Kementerian Agama mendorong guru-guru madrasah untuk memperkokoh budaya digital, guna mengembangkan potensi siswa serta meningkatkan kemampuan dalam menghadapi kemajuan zaman.

"Anak didik kita akan menghadapi zaman yang belum jelas akan seperti apa, karena teknologi, profesi, serta kondisi yang akan mereka hadapi akan mengalami perubahan yang begitu cepat," ujar Dirjen Pendidikan Islam Kemenag M. Ali Ramdhani dalam keterangan tertulis yang diterima dari Jakarta, Rabu (3/11/2021).

Dhani mengatakan tren pembelajaran digital pada masa pandemi ini semakin berkembang, khususnya berbagai macam platform yang ada dan bisa digunakan untuk pembelajaran daring.

Oleh karena itu, guru dituntut untuk melihat perubahan kurikulum dengan sudut pandang berbeda. Agar para guru di madrasah bisa menyesuaikan pembelajaran dengan perubahan kurikulum tersebut.

"Sehingga para guru harus mampu menggali potensi siswa agar mereka bisa menghadapi tantangan zaman yang akan mereka hadapi di masa yang akan datang," kata dia.

Berdasarkan kajian yang dilakukan, ada dua kelompok besar yakni masyarakat digital dan uneducated people (masyarakat tidak terdidik).

Halaman : 1