Pasien Sembuh COVID-19 Terus Bertambah Di Maluku Utara

SHARE

carapandang.com | COVID-19


CARAPANDANG.COM, Ternate - Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Maluku Utara (Malut) mencatat berdasarkan hasil pemeriksaan Laboratorium Prodia Ternate pasien sembuh bertambah empat orang sehingga secara keseluruhan di Malut mencapai 125 orang.

Jubir Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Malut dr Alwia Assagaf melalui siaran pers, Sabtu (4/7), menyatakan empat pasien sembuh ini berasal dari Kota Ternate tiga orang dan Tidore Kepulauan satu orang.

"Ketiga pasien asal Ternate yang dinyatakan sembuh itu pasien 278 berinisial JI, pasien 280 berinisial LP dan pasien 308 inisial YS, sedangkan seorang pasien asal Tidore Kepulauan berinisial W merupakan pasien 529.

Dengan adanya penambahan empat pasien baru asal Kota Ternate dan Tidore Kepulauan ini, maka saat ini Malut telah memiliki 125 orang pasien sembuh COVID-19 dan kasus meninggal dunia sebanyak 32 orang.

Data pasien positif COVID-19 di Malut pada 23 Maret hingga hari ini, untuk angka kesembuhan tertinggi berada di Kabupaten Kepulauan Sula 65 persen, Halmahera Tengah 28 persen dan Pulau Morotai 25 persen, begitu pula angka kematian Halmahera Barat tertinggi yakni 16,7 persen, Tidore Kepulauan 4,9 persen dan Kota Ternate 3,8 persen.

Menurut Alwia, untuk angka kesembuhan di Provinsi Malut saat ini mencapai 119 orang dan paling tinggi angka kesembuhan pasien diraih Kepulauan Sula, sebab, dengan 20 pasien positif, dinyatakan sembuh mencapai 15 orang, disusul Halmahera Tengah dengan pasien positif tujuh orang, sembuh dua orang serta Pulau Morotai dengan 27 pasien positif dan sembuh sebanyak tujuh orang.

Hari ini untuk kategori Orang Tanpa Gejala (OTG) 1529 orang, Orang Dalam Pemantauan (ODP) 103 orang dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 36 orang. Untuk pemeriksaan tes cepat sampai hari ini dilakukan pemeriksaan terhadap 12.190 orang dan didapatkan 1.231 orang reaktif dan 10.959 orang dengan hasil tes cepat non reaktif.

Dia menambahkan, sebanyak 43 orang menjalani perawatan di RSUD Chasan Boesoerie Ternate, 23 orang diantaranya kasus positif COVID-19 dan 20 orang ODP serta karantina Sahid Hotel sebanyak 71 orang dengan rincian 67 pasien terkonfirmasi positif, satu orang PDP dan dan tiga orang berstatus OTG.