Pencegahan Peredaran Narkotika Di Nunukan Terus Digalakkan

SHARE

Ilustrasi (Net)


CARAPANDANG.COM -  Kepala Satuan Resnarkoba Polres Nunukan, Kalimantan Utara, AKP Eka Berlin mengatakan pemberantasan peredaran narkoba menjadi perhatian penting. Sebab, kejahatan yang satu ini bisa menjadi pintu masuk kejahatan-kejahatan lain di tengah masyarakat. 

Maka itu, kata dia pihaknya pencegahan peredaran narkotika terus digalakkan demi menjaga kondusifitas kamtibmas di Kabupaten Nunukan. "Sebagaimana dikatakan Kepala BNNP Kaltara, Brigjen Pol Herry Dahana bahwa Kabupaten Nunukan merupakan salah satu pintu masuk penyelundupan narkotika di Indonesia," ujarnya di Nunukan, Selasa (3/3).

Berlin menekankan keterlibatan seseorang dalam kasus narkoba perlu dicegah agar tidak memicu munculnya tindak kriminal lainnya, seperti pencurian, perampokan, perkelahian dan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). "Narkoba ini kan bisa memicu terjadinya tindak kriminal lain seperti pencurian, KDRT, perkelahian dan pencurian dengan kekerasan," katanya.

Sehubungan dengan upaya menjaga kamtibmas maka pencegahan peredaran narkotika terus dilakukan melalui sosialisasi intens kepada masyarakat. Ia pun menilai pemberantasan peredaran narkotika ini juga sangat dibutuhkan peran serta masyarakat untuk melaporkan kepada aparat hukum jika melihat atau mengetahuinya.

"Salah satu upaya pencegahan peredaran narkotika adalah sejauhmana keterlibatan masyarakat melaporkannya kepada aparat hukum,"ujarnya.Â