Polisi Membebaskan Dua Orang Yang Ditahan Karena Doping Tour De France

SHARE

Istimewa.


CARAPANDANG.COM –  Kepolisian Prancis membebaskan dua orang yang ditahan sebagai bagian dari penyelidikan dugaan doping oleh tim Arkea-Samsic dalam Tour de France tahun ini, umum kejaksaan Marseille seperti dikutip Reuters, Rabu.

Dari penggeledahan di hotel tim ini di Meribel usai etape ke-17 Tour de France 2020, para penyelidik mendapati produk-produk kesehatan, termasuk zat dan item-item yang digolongkan doping.

Para penyelidik telah menanyai dua orang yang masuk rombongan terdekat ke pebalap utama tim ini Nairo Quintana yang merupakan runner-up Tour de France dua kali dan juara Vuelta serta Giro.

Quintana yang dibolehkan terus membalap oleh dokternya ketika dia meneken kontrak tiga tahun di Arkea-Samsic, membantah telah menggunakan zat terlarang.

Sebelumnya dia mengaku menjawab kepada penyelidik dengan terus terang.

Pebalap asal Kolombia itu mengatakan hanya "suplemen vitamin yang benar-benar legal" yang ditemukan dalam penggeledahan pekan lalu itu.

Kedua orang dibebaskan dari tahanan Selasa malam namun penyelidikan terus berlangsung, kata kantor kejaksaan Marseille.

Manajer tim Arkea-Samsic Emmanuel Hubert menyatakan Senin lalu bahwa penyelidikan tidak menyasar langsung tim itu atau stafnya.