Safari Tokoh Politik & Politik Warna

SHARE

Jokowi (Soki)


CARAPANDANG.COM – Presiden Joko Widodo bertemu maraton dengan sejumlah politikus. Jokowi seakan “mencicil” pertemuan dengan para tokoh lintas partai politik. Airlangga Hartarto tercatat sebagai ketua partai politik yang baru diajak dan bertemu Presiden Jokowi setelah Presiden bertemu dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan Romahurmuziy, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar.

Jokowi seakan ingin memastikan dukungan dari parpol yang telah mendeklarasikan dukungan kepadanya. Jokowi juga mencoba untuk menarik partai politik yang belum melabuhkan dukungan. Politik warna pun coba diterapkan oleh Jokowi. Ketika bertemu Airlangga di Istana Bogor, mantan Wali Kota Surakarta ini menggunakan kaus kuning. Identifikasi ini seakan mendekatkan dengan partai politik yang ada.

Jokowi memang memiliki magnet elektoral yang tinggi. Partai politik pun seakan “menyerahkan” diri sebagai kandidat cawapres saja. Bahkan Jokowi diperkirakan sebagai calon tunggal capres di pilpres 2019.

Namun politik adalah politik. Hingga penetapan capres dan cawapres pada Agustus 2018 maka peta kemungkinan masih akan terbuka. Angka-angka survei yang menjagokan kandidat pun, bisa menjadi “macan kertas” manakala terjadi di pemilihan yang sebenarnya. Fauzi Bowo, Ahok merupakan kandidat yang begitu diunggulkan untuk menang pada Pilgub 2012 dan 2017. Namun yang terjadi adalah disalipnya elektabilitas para petahana tersebut.

Pilpres 2019 masih menyisakan kemungkinan. Baik itu poros kedua ataupun poros ketiga. Maka bersiaplah di waktu-waktu yang ada untuk melihat rangkaian pertemuan. Dikarenakan para tokoh dan partai politik sedang saling menjajaki berbagai kemungkinan. Safari tokoh politik dan politik warna pun akan terus berlanjut.