Sanata Bawa Timnas Menang Atas Timor Leste

SHARE

istimewa


CARAPANDANG - Usai kalah 2-1 dari Malaysia di laga pembuka Grup B Piala AFF U-23, Indonesia membutuhkan kemenangan untuk menjaga peluang lolos di pertandingan yang kedua di Rayong Province Stadium, Rayong, Minggu (20/8) malam WIB.

Gol Ramadhan Sananta sebelum turun minum, yakni pada menit ke-45, memecahkan kebuntuan untuk Garuda Muda usai memanfaatkan umpan silang dari Beckham Putra.

Ramadhan, yang sudah mencetak dua gol di turnamen ini, nyaris menggandakan keunggulan untuk Indonesia di awal babak kedua, namun tembakan striker Persis Solo itu sambil memutar badan hanya melebar.

Shin Tae-yong mendapat kartu kuning karena melakukan protes terlalu keras terhadap keputusan yang dibuat wasit asal Thailand, Torpong Somsing.

Dengan raihan tiga poin ini, Indonesia masih berpeluang lolos ke babak semi-final. Tim asuhan Shin Tae-yong kini ada di posisi kedua di Grup B dengan raihan tiga poin, sementara Timor Leste masih belum mengumpulkan angka. dilansir goal.com