Senator Asep Hidayat Titip Aspirasi Prioritas Pembangunan Tasik Selatan Ke Gubernur Ridwan Kamil

SHARE

Anggota DPD RI bersilaturahmi dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.


CARAPANDANG.COM –  Anggota DPD RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat bersilaturahmi dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau Kang Emil pada Jumat (13/3).

Pada pertemuan tersebut dihadiri tiga Angggota DPD RI yaitu Amang Syafrudin,  Asep Hidayat, dan Eni Sumarni. Sementara Kang Emil didampingi oleh Asda I, Daud Achmad.

Ridwan Kamil dalam pertemuan tersebut menyampaikan dukungannya kepada para Senator Jabar dalam memperjuangkan peningkatan anggaran untuk Provinsi Jawa Barat dari Pemerintah Pusat.

Kang Emil meminta kepada Pemerintah Pusat dalam memberikan porsi anggaran tidak hanya dilihat dari jumlah wilayah. Namun, jumlah penduduk harus menjadi perhatian.

Maka itu, dia mendukung perjuangan anggota  DPD RI. Sebab Provinsi Jawa Barat memiliki jumlah penduduk terbesar di Indonesia, tapi mendapatkan porsi anggaran lebih kecil dari Provinsi Jawa Timur.

“Memang jika di lihat dari jumlah Kabupaten/ Kota Jawa Timur lebih banyak yakni 38 Kab/Kota. Sedangkan Jawa Barat memiliki 27 Kab/Kota.  Artinya ini hanya melihat jumlah kewilayahan bukan jumlah penduduk,” ujarnya.

Lebih lanjut dia mengatakan jika penambahan porsi anggaran hanya dilihat dari jumlah wilayah, Jawa Barat belum bisa melakukan dalam waktu dekat. Sebab pemekaran wilayah atau daerah otonomi baru tidak bisa dilakukan, masih dimoratorium. “Maka bisa diperjuangan lewat kebijkan fiskal, artinya anggaran transfer daerah dari Pusat  untuk Jabar ditingkatkan,” ujarnya.

Sementara, Senator Asep Hidayat  menyebutkan pertemuan ini merupakan bagian dari silaturahim dan koordinasi terkait upaya sinergitas pembangunan daerah di Provinsi Jawa Barat.  Dan Gubernur Emil juga menyampaikan dukungannya kepada  Anggota DPD RI  dalam memperjuangkan peningkatan anggaran untuk Provinsi Jawa Barat dari Pemerintah Pusat.

Senator Asep Hidayat selaku anggota Komite 4 DPD RI yang membidangi Perimbangan Keuangan Daerah dan Pusat akan berupaya semaksimal mungkin memperjuangkan peningkatan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU) untuk Provinsi Jawa Barat.

Pada pertemuan tersebut senator yang akrab disapa Kang Asep ini menitipkan aspirasi masyarakat kepada Kang Emil untuk memprioritaskan pembangunan di Kabupaten Tasikmalaya bagian selatan, salah satunya Kecamatan Taraju yang masih tertinggal dalam hal infrastruktur.

Pertemuan yang berlangsung sekitar satu setengah jam ini diakhiri dengan foto bersama tanpa bersalaman sebagai antisipasi penyebaran Virus Corona.