Waspada! Sakit Punggung Bisa Dipicu Karena Depresi

SHARE

Waspada! Sakit Punggung Bisa Dipicu Karena Depresi


CARAPANDANG.COM - Penyakit depresi pada seseorang tentunya membuat beberapa penyakit akan muncul dan menyebabkan kondisi tubuh tidak seperti biasanya. 

Bila penyakit depresi tidak segera disembuhkan, yang terjadi akan semakin memperparah kondisi tubuh. Terutama akan mengganggu segala aktivitas sehari-hari.

Berikut adalah 4 masalah kesehatan yang disebabkan oleh depresi, sebagaimana dilansir dari berbagai sumber:

1. Masalah Pencernaan

Masalah pencernaan, seperti sembelit dan diare, dapat timbul karena depresi. Emosi yang luar biasa seperti stres dan kecemasan dapat mengganggu jalur pencernaan dan menyebabkan sakit perut.

2. Masalah Mata

Masalah kesehatan mental sebenarnya dapat mempengaruhi penglihatan seseorang. Kondisi tersebut sebagai persepsi kontras dan menunjukkan bahwa ini dapat dikaitkan bahwa depresi dapat membuat penglihatan menjadi kabur.

3. Sakit kepala

Sakit kepala sesekali memang normal dan ini terjadi karena tekanan stres dari apa yang kita pikirkan atau kurang tidur. Jika kamu merasa sakit kepala lebih berarti kamu tengah berada di puncak depresi.

4. Sakit Punggung

Salah satu gejala fisik depresi adalah sakit punggung yang cenderung meningkat seiring waktu. Sakit punggung sebagian besar terkait dengan postur tubuh yang buruk atau cedera, tetapi sakit punggung juga bisa menjadi gejala tekanan psikologis.

Â