Yenny Wahid Bergabung Prabrowo-Sandi?

SHARE

carapandang.com


CARAPANDANG.COM - Koalisi Indonesia Adil Makmur yang mengusung pasangan bakal capres-cawapres Prabowo-Sandiaga sedang memfinalisasi terkait masuknya Yenny Wahid sebagai anggota Badan Pemenangan Nasional Koalisi.

"Namun saya harus fiksasi dulu, Kamis (20/9) sudah bisa diumumnkan," kata Ketua DPP PKS Pipin Sofian di Jalan Kertanegara, Jakarta, Rabu (19/9/2018) malam.

Pipin mengatakan, nama Yenny Wahid tersebut belum final, namun kepastikan itu bisa diketahui hari ini, Rabu (20/9/2018), ketika pihaknya menyerahkan susunan anggota Badan Pemenangan ke KPU.

Dia mengatakan kalau Yenny Wahid masuk dalam Badan Pemenangan Koalisi Prabowo-Sandiaga akan diberikan posisi spesial karena ketokohannya.

"Posisi Yenny pasti spesial di Badan Pemenangan Nasional Koalisi Prabowo-Sandiaga," ujarnya.

Pipin mengatakan nama-nama susunan Badan Pemenangan Koalisi Prabowo-Sandiaga akan diberikan kepada KPU pada Kamis (20/9/2018) dan setelah itu penetapan pasangan calon presiden-calon wakil presiden di KPU.

Menurut dia, untuk penetapan paslon capres-cawapres di KPU, Prabowo-Sandiaga tidak akan ikut ke KPU, namun hanya diwakilkan para pimpinan parpol.

Sumber : Antara