Antisipasi Karhutla, Pemkot Palangka Raya Maksimalkan Tim Serbu Api

SHARE

Istimewa


CARAPANDANG.COM - Saat musim kemarau datang, sejumlah wilayah di Kota Palangka Raya rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) . Titik yang rawan tersebut berada di Kecamatan Jekan Raya, Sabangau dan Bukit Batu. 

Demikian disampaikan  Wali Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah Fairid Naparin di Palangka Raya, Selasa (2/3).

Melihat kondisi tersebut, maka pihaknya terus melakukan upaya antisipasi dan memastikan kesiapsiagaan potensi karhutla yang terus membayangi saat kemarau tiba.  "Untuk itu hari ini kita melaksanakan gelar pasukan dan peralatan untuk memastikan kesiapsiagaan mengantisipasi dan menghadapi karhutla tahun ini," kata Fairid Naparin.

Selain menggelar apel gelar pasukan dan peralatan, Pemerintah Kota Palangka Raya juga terus menjalin komunikasi dan rapat koordinasi dengan seluruh pemerintah daerah di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah.

"Dalam upaya antisipasi dan penanganan karhutla kami juga akan memaksimalkan keberadaan Tim Serbu Api atau pemadam swakarsa. Selain itu kita juga telah membentuk Kelurahan Tangguh Bencana," kata Fairid.