Belajar Dan Berlatih

SHARE

carapandang.com | Belajar dan Berlatih


CARAPANDANG.COM - Setiap orang pasti memiliki jalan yang berbeda dalam hidupnya. Berbeda iya, tapi prinsip menjalankannya adalah sama. Ingin jadi A, B, C atau D? Langkah suksesnya sama dan ini seringkali menjadikan mereka berkumpul di satu tempat seminar motivasi untuk belajar ‘How To Do’ yang mengarahkan ke arah yang mereka inginkan.

Hambatan di setiap langkah selalulah ada. Untungnya, setiap hambatan terhadap kesuksesan ini dapat diatasi melalui belajar dan latihan. Setiap rintangan dapat diubah menjadi batu pijakan menuju sukses ketika Anda belajar berfikir dengan cara orang sukses berpikir. Sudahkah?

Di dalamnya terdapat Hukum Korespondensi. Hukum mental yang tidak dapat dirubah dan berlaku bagi semua orang, dalam segala situasi dan kondisi. Hukum yang tidak terhindarkan dan hampir seluruhnya bisa diperhitungkan dan dapat diprediksi.

Berkaitan dengan akumulasi kesuksesan, ini menyatakan bahwa perilaku Anda di luar akan sesuai dengan pikiran, perasaan, kekayaan, ide, dan nilai-nilai yang ada dalam diri Anda.

Tindakan Anda sama dengan cara yang Anda pilih. Terlepas hambatan menghadang, Anda tahu dan tanggap menyelesaikan. Anda jarang mengeluh dan segera arahkan tindakan ke lain hal dengan tujuan sama. 

Ketika Anda melakukannya, Anda akan segera mendapat hasil dan akibat yang sama sebagaimana diperoleh orang yang melakukan dan meyakini hal yang sama.

Berubahlah! Mulai dari merubah kebiasaan Anda akan tujuan sukses Anda.

Tindakan Anda selalu sesuai dengan konsep diri Anda. Renungkanlah!

Mulai berpikir tentang diri sendiri dengan cara positif dan terarah. Sekarang! 

Sukses untuk Anda!