Capai 93,6 Persen Kesembuhan Pasien Di Papua

SHARE

Ilustrasi


CARAPANDANG, Jayapura - Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan COVID-19 Papua menyatakan tingkat kesembuhan pasien COVID-19 saat ini di daerah setempat mencapai 93,6 persen atau 20.197 orang.

"Memang benar tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Papua tinggi yakni mencapai 93,6 persen," kata Juru Bicara Satgas Pencegahan dan Penanganan COVID-19 Papua dr. Silwanus Sumule di Jayapura, Jumat.

Dia mengatakan secara komulatif jumlah warga di Papua yang terpapar COVID-19 hingga Kamis (22/4) tercatat 21.576 orang tersebar di 22 kabupaten dan kota.

Saat ini, warga yang masih dirawat akibat COVID-19 tercatat 960 orang, sedangkan yang meninggal 419 orang.

Tingginya kasus kesembuhan COVID-19 disebabkan sebagian besar masuk kategori orang tanpa gejala (OTG) sehingga cepat sembuh.

Selain itu, katanya, kasus baru juga menurun, yang hal itu terlihat dari penambahan kasus hanya 38 kasus.

"Walaupun kasus COVID-19 menurun namun masyarakat diminta tetap menerapkan protokol kesehatan," kata dr. Sumule.

Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Jayapura dr. Nyoman Antari mengakui hingga Kamis (22/4) penambahan kasus COVID-19 hanya tujuh kasus sehingga saat ini tercatat 8.976 orang positif, dan dari jumlah tersebut yang sembuh 8.476 orang.

Ia mengatakan pasien positif COVID-19 yang menjalani karantina terpusat di LPMP Kotaraja saat ini 11 orang.