Hadirnya 5G Di Indonesia Dongkrak Ekonomi Digital

SHARE

carapandang.com


CARAPANDANG - Indonesia mulai memasuki era digital sesungguhnya setelah resmi memperkenalkan 5G secara komersial.  Dengan komersialisasi 5G inilah maka masyarakat bisa merasakan jaringan seluler generasi kelima secara langsung yang bisa lebih cepat  dibanding generasi sebelumnya, 4G yang dirilis sejak tahun 2014.

 Hadirnya 5G di Indonesia bisa mendongkrak ekonomi digital. Hasil riset Google, Temasek, dan Bain & Company mengungkapkan bahwa ekonomi digital Indonesia terbesar di Asia Tenggara dan berpotensi meningkat seiring adopsi layanan digital.