Target Sukses Vaksin Untuk Anak Digenjot Pemda Pohuwato

SHARE

Bupati melihat langsung pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun


Laporan : Hamid Toliu

CARAPANDANG (POHUWATO) - Gebyar vaksinasi anak dan dewasa yang digelar Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Pohuwato dalam rangka memeriahkan HUT ke-19 Kabupaten Pohuwato dan Milad Pemerintahan SMS ke-1 yang berlangsung di halaman rumah jabatan wakil bupati ditinjau langsung Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga didampingi Wakil Bupati, Suharsi Igirisa dan Forkopimda Pohuwato, Rabu (16/02/2022).

Pada tinjauan itu, Bupati Saipul melihat langsung vaksinasi bagi beberapa anak sekolah dasar, anak usia 6-11 tahun. Bupati menyambut baik pelaksanaan vaksinasi anak tersebut, dengan target 15 ribu yang sudah mencapai 7 ribu.

Menurut Bupati Saipul Mbuinga, progres vaksinasi pohuwato berada pada level 1 di provinsi Gorontalo, sehingga dimintakan jangan terlena dengan level 1 tersebut melainkan tetap dipercepat dari sasaran yang ada.

“Pastikan masih menyisahkan berapa lagi masyarakat yang belum tervaksin. Demikian pula dengan vaksinasi untuk anak-anak. Insyaallah satu bulan kedepan akan diselesaikan dan kami mengambil beberapa kebijakan terkait percepatan vaksinasi ini,” jelas bupati.

Atas kesuksesan vaksinasi, Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga menyampaikan terima kasih atas perhatian dari kita semua baik Forkopimda maupun pihak yang terlibat yang tidak henti-hentinya berfikir apa yang menjadi harapan pemerintah pusat terkait dengan vaksin tersebut.

“Insyaallah juga tidak berhenti disini vaksinasi ini, melainkan kita akan genjot sampai pada sasaran yang ada,” ungkap Saipul Bupati Pohuwato.(*)