Apel Pemda Pohuwato Dilakukan di Halaman Kantor Bersama

SHARE

Pemandangan berbeda disaksikan pada apel kerja yang dipimpin Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, di mana apel dilaksanakan di halaman kantor bersama, Senin, (25/9/2023).


Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Pemandangan berbeda disaksikan pada apel kerja yang dipimpin Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, di mana apel yang dihadiri Wakil Bupati, Suharsi Igirisa, Sekda Iskandar Datau, asisten, pimpinan OPD, camat beserta ASN di lingkungan Pemda Pohuwato dilaksanakan di halaman kantor bersama, Senin, (25/9/2023).

Dipilihnya halaman kantor bersama karena di kantor tersebut menjadi tempat layanan pemerintahan terpusat atau telah dijadikan sebagai Kantor sementara Bupati Pohuwato pasca kebakaran kantor bupati. 

Bupati Saipul Mbuinga dalam arahannya menjelaskan bahwa hari ini kita semua melaksanakan apel kerja pasca peristiwa unjuk rasa yang berakibat pada tindakan anarkis pengrusakan beberapa fasilitas gedung pemerintahan yang dibangun dan digunakan untuk melayani kepentingan rakyat Pohuwato secara luas.

Apel kerja hari ini bertujuan sebagai konsolidasi, koordinasi dan pembinaan kepada seluruh jajaran pemerintah Kabupaten Pohuwato dan untuk memastikan bahwa aktivitas pelayanan  kepada masyarakat berjalan normal sebagaimana biasa.

Menurut Saipul, aktivitas pemerintahan ini sebagai bukti bahwa jalannya pemerintahan di Pohuwato tetap berlangsung normal, aman dan lancar, serta situasi dan kondisi daerah dalam keadaan kondusif dan terkendali.

"Untuk itu melalui apel kerja hari ini kami menyampaikan kepada kita semua, bahwa peristiwa yang baru saja kita alami marilah kita jadikan pelajaran berharga sekaligus evaluasi atas segala kekurangan, hambatan dan tantangan dalam menyelenggarakan tata kelola pemerintahan agar semakin baik," kata bupati. 

Di sisi lain Bupati Saipul menambahkan, setiap peristiwa sudah pasti ada hikmahnya, diantaranya bahwa kita semakin mawas diri. Ujian ini akan menjadi pelajaran berharga agar kita semakin mampu menyiapkan mitigasi konflik secara dini dan komprehensif.

“Melalui kesempatan ini marilah kita berdoa dan berserah diri kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa agar pertistiwa tragis ini adalah yang pertama dan terakhir terjadi di bumi panua dan semoga masyarakat kita tercinta semakin kokoh bersatu membangun Kabupaten Pohuwato tercinta," harapnya.

Usai apel, nampak terlihat para pejabat dan ASN Pemkab Pohuwato menyalami Bupati Saipul Mbuinga dan Wabup Suharsi Igirisa.