Bobby Nasution Boyong UMKM dan Talenta Medan ke Jakarta

SHARE

Istimewa


CARAPANDANG - Wali Kota Medan Bobby Nasution memboyong berbagai produk usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dan talenta Medan ke Ibu Kota Jakarta untuk memasarkan dan mempromosikan produknya di M Blok Space, Jakarta, Sabtu (17/9).

"Saya tegaskan agar Pemkot Medan fokus dan terarah dalam membina dan membantu pelaku UMKM agar naik ke tingkatan yang lebih tinggi," kata Bobby dalam keterangan tertulis di Medan, Sumatera Utara, Minggu.

Warga DKI Jakarta, kata dia, khususnya asal Kota Medan menetap di Jakarta diharapkan tertarik mengunjungi stan UMKM/Parekraf Expo 2.0 yang digelar Dinas Koperasi dan UKM Kota Medan.

Setidaknya ada 10 stan yang memamerkan produk andalan Medan dilengkapi kuliner khas seperti lontong Medan, sehingga bisa mengobati rasa rindu kampung halaman bagi warga Medan menetap di Jakarta. Selain itu ada produk kerajinan, tenun, hingga fesyen.

Ajang ini, kata dia, merupakan salah satu program Pemkot Medan dalam membawa produk UMKM Kota Medan ke tingkat lebih tinggi, salah satunya branding UMKM ke ibu kota Jakarta.

Tidak hanya produk UMKM, Komite Ekonomi Kreatif Kota Medan juga menggelar konser musik dengan mengundang band-band lokal Jakarta, dan juga membawa band asal Kota Medan.

Sejumlah musisi tampil antara lain Viky Sianipar, Ogar Nababan, Oslo, Romantic Ecos, hingga Vintage Glasses band yang sengaja dibawa dari Kota Medan, dan sukses memukau pengunjung.

Bahkan ketika Viky Sianipar tampil, Bobby diminta naik ke atas panggung dan ikut bernyanyi. Sebelumnya, suami Kahiyang Ayu itu memberikan sambutan yang membakar semangat para pengunjung.

"Anak Medan banyak yang ke Jakarta dan sukses. Sekarang saatnya yang sudah sukses di Jakarta kembali ke Medan, ajak, ajari, beri peluang, beri ruang kepada anak muda kreatif Medan agar bisa ikut sukses juga," kata Wali Kota Medan.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Medan, Benny Iskandar Nasution, mengaku banyak program yang sudah dijalankan dalam membina pelaku UMKM di Kota Medan semakin maju.

"Mulai pelatihan, pameran, hingga memasukkan produk UMKM kita ke 'marketplace' dan E-Katalog Pemkot Medan. Nah ajang di Jakarta ini salah satu cara agar produk UMKM kita makin dikenal di kancah nasional," kata Benny.