Cekcok Dana Hibah di Internal DPRD, Ketua KNPI Halteng Angkat Bicara

SHARE

Ketua KNPI Halteng, Husen Ismail (Foto : Istimewa)


Laporan : Rijali 

CARAPANDANG (HALTENG) - Terkait polemik Dana Hibah yang mau di revisi Pemerintah Daerah Halmahera Tengah (Pemda Halteng) membuat internal Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Halteng saling meyalahkan. 

Terkait hal tersebut KNPI Halteng angkat bicara. Ketua KNPI Halteng Husen Ismail sesali aksi anggota DPRD yang saling meyalahkan terkait keputusan dana hibah dalam sidang Paripurna baru-baru ini.

"Padahal kita semua tahu APBD tahun 2022 telah diparipurnakan. Saya kecewa kepada Hayun Maneka selaku Wakil Ketua DPRD yang juga membela Pemerintah Daerah, padahal yang bersangkutan (Hayun-red) juga hadir dalam Paripurna tersebut," ucap Husen Ismail, Rabu (19/01/2022).

Menurutnya, seharusnya DPRD kosisten dengan keputusan yang telah diambil dalam sidang paripurna baru-baru ini, bukan sebaliknya membela pemerintah. 
Ketua KNPI mengigatkan kepada DPRD bahwa lembaga tersebut sebagai perwakilan suara rakyat bukan perwakilan suara pemerintah, sehingga DPRD harus memiliki marwah lembaga yang independen. 

"Jika Wakil ketua DPRD Hayun Maneke tetap memaksakan kehendak yang tidak memiliki dasar, maka saya sebagai Ketua KNPl Halteng dalam waktu dekat akan malayangkan surat audens untuk membahas terkait uang rayat yang menjadi polemik di internal DPRD itu sendiri," tegas Husen dengan nada keras.**