Danrem 133/NaniWartabone Tinjau Lokasi Kegiatan TMMD ke-119 di Pohuwato

SHARE

Peninjauan lokasi rencana kegiatan TMMD ke 119 Tahun 2024 di wilayah Kodim 1313/Pohuwato, bertempat di wilayah Desa binaan Koramil 1313 -01/Paguat tepatnya di Desa Karangetan Kec. Dengilo Kab. Pohuwato, Kamis (18/1/2024)


Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Komandan Korem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P., melaksanakan peninjauan lokasi rencana kegiatan TMMD ke 119 Tahun 2024 di wilayah Kodim 1313/Pohuwato, bertempat di wilayah Desa binaan Koramil 1313 -01/Paguat tepatnya di Desa Karangetan Kec. Dengilo Kab. Pohuwato, Kamis (18/1/2024).

Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka meninjau secara langsung sasaran TMMD guna memastikan kesiapan prajurit TNI dalam melaksanakan kegiatan TMMD ke -119 Tahun 2024 di wilayah Korem 133/Nani Wartabone khususnya Kodim 1313/Pohuwato.

Saat peninjauan, Danrem 133/NW Brigjen TNI Totok Sulistyono didampingi Dandim 1313/Pohuwato Letkol Inf Aribowo Dwi Hartanto, SIP.M.Ip., Danramil 1313-01/Paguat Letda Chb Abu Thalib, Danramil 1313-02/Pohuwato Letda Inf Edi Yusuf, Pasiter Kodim 1313/Pohuwato Letda Inf Arifin, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 133 PD XIII Merdeka Ny. Dewi Totok Sulistyono.

Pada kesempatan tersebut Danrem menyampaikan kepada Dandim 1313/Pohuwato agar nantinya pada pelaksanaan TMMD prajuritnya untuk dapat bekerja sama dengan masyarakat setempat, sehingga sasaran TMMD dapat dikerjakan sesuai rencana dan tepat waktu. Pelibatan masyarakat dalam pelaksanaan TMMD merupakan perwujudan dari kemanunggalan TNI- Rakyat.

"Bahwa kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa, TNI harus selalu berada di hati rakyat, selalu mengatasi kesulitan kesulitan rakyat. Dengan kegiatan TMMD di Kabupaten Pohuwato ini, apapun yang dilakukan harus dapat dirasakan manfaatnya secara langsung bagi masyarakat, sehingga ke depannya juga harus ada perawatan, pemeliharaan supaya bisa dapat digunakan dalam jangka waktu panjang," harapnya.

Diketahui kegiatan perintisan jalan melalui TMMD ke-117 akan berlangsung kurang lebih satu bulan, Pelaksanaan pembukaan TMMD yang direncanakan pada tanggal 20 Februari 2024. Perintisan jalan sepanjang ±3,5 Km dan lebar jalan 5 meter tersebut merupakan upaya mendukung program pemerintah daerah untuk akses jalan di Desa Karangetan Kec. Dengilo Kab. Pohuwato.

Setelah melaksanakan kegiatan peninjauan lokasi rencana Pembangunan TMMD ke 119 Tahun 2024 di wilayah Kodim 1313/Pohuwato, Danrem 133/NW bersama rombongan melanjutkan kegiatan peninjauan pembangunan RTLH rumah Sdr. James Sumombo di Desa Karangetan Kec. Dengilo Kab. Pohuwato.