DPR: Generasi Muda Aset Bangsa Gerakan Perekonomian Digital

SHARE

Ilustrasi (Net)


CARAPANDANG.COM - Generasi muda, khususnya gen Z dan milenial harus dapat  berkolaborasi untuk mengambil peran serta peluang dalam pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.

Harapan ini disampaikan Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad dalam keterangannya di Jakarta, Senin (31/5). 

Dasco menjelaskan berdasarkan hasil Sensus tahun 2020, jumlah generasi Z mencapai 75,49 juta jiwa atau setara dengan 27,94 persen. Sementara itu menurut dia, jumlah penduduk paling dominan kedua berasal dari generasi milenial sebanyak 69,38 juta jiwa penduduk atau sebesar 25,87 persen.

"Jumlah generasi muda di Indonesia mendominasi dari total seluruh populasi penduduk di Indonesia," katanya. 

Dia mengatakan generasi muda  merupakan aset bangsa dalam menggerakkan perekonomian digital ini, terutama setelah berakhirnya pandemi ini dan juga mewujudkan visi Indonesia Emas tahun 2045.

Politisi Partai Gerindra ini mengingatkan kepada pemerintah agar Indonesia tidak hanya menjadi "pasar", tapi mampu bergeser menjadi  "pemain" dalam kancah ekonomi digital dalam skala nasional maupun global.

Dia menilai Pemerintah dan juga seluruh "stakeholder" harus mempersiapkan perangkat-perangkat yang dibutuhkan seperti regulasi, kebijakan, sarana dan prasarana dalam mewujudkan ekosistem ekonomi digital di Indonesia dan adaptif bagi kebutuhan anak muda.