Hadiri Raker BKKBN Gorontalo, Suharsi Igirisa Sebut Keberhasilan Pemerintah Tidak Lepas dari Kerja Sama Semua Elemen

SHARE

Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa menghadiri Rapat Kerja Daerah BKKBN Provinsi Gorontalo, di Ballroom Puri Manggis Hotel Aston Gorontalo, Rabu (15/02/2023).


Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa menghadiri Rapat Kerja Daerah BKKBN Provinsi Gorontalo, di Ballroom Puri Manggis Hotel Aston Gorontalo, Rabu (15/02/2023).

Diketahui, Wabup Suharsi Igirisa dalam kesempatan itu, bersama tiga Bupati dan satu Walikota dinobatkan sebagai Bapak dan Bunda Asuh Anak Stunting Gorontalo.

Pada Rakerda yang mengangkat tema Program Bangga Kencana Provinsi Gorontalo dengan sub tema “peningkatan sinergitas dan kolaborasi pencapaian program Bangga Kencana dan percepatan penurunan Stunting”.

Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa mengatakan, semua keberhasilan pemerintah tidak lepas dari kerja sama semua elemen.

"Tentu ini kerja-kerja kolaboratif. Kerja keras antara pemerintah daerah didukung oleh OPD-OPD, pemerintah kecamatan hingga ke tingkat dusun​,​" kata Wabup Suharsi Igirisa, Rabu (15/02/2023), di Hotel Aston Gorontalo.

Di samping itu, lanjut Wabup, pemerintah merasa terbantu dengan adanya program KKN mahasiswa di Kabupaten Pohuwato.

"Ada dari Universitas Gajah Mada, Universitas Negeri Gorontalo, Universitas Pohuwato, kemudian Poltekkes Pohuwato. Ini kerja sama yang baik," jelas Suharsi.

Pada pemerintahan sebelumnya, Pemkab Pohuwato memiliki program Gerakan Pelayanan Untuk Semua (Gema Panua). Namun kini, gerakan itu berganti Gebyar Bersama Layani Masyarakat (Gebyar SMS). "Itu satu tahun dua kali dilaksanakan di semua kecamatan​,"​ tutur Wabup Suharsi Igirisa.

Pemerintah juga memberikan makanan tambahan dan susu untuk ibu hamil ke dan anak-anak sebagai strategi menekan angka stunting.

"Ini menjadi tantangan kami kedepannya bisa mempertahankan dan bahkan bila perlu kita ​​zero kan​,​" ujar Wabup Suharsi.