Kebutuhan Kalori yang Disarankan untuk ibu Hamil Saat Puasa

SHARE

istimewa


CARAPANDANG.COM - Ibu hamil yang berpuasa dianjurkan menyantap makanan dengan jumlah kalori sekitar 1400-1600 kkal per hari, kata spesialis kebidanan dan kandungan dr. Charnaen M. Ibrahim, Sp.OG dari Universitas Sriwijaya.

"Anjuran asupan kalori ketika berpuasa saat hamil adalah sekitar 1400 sampai 1600 kkal sehari dari saat sahur dan berbuka," kata Charnaen ditulis Rabu.

Dia menganjurkan ibu hamil melatih puasa secara bertahap, terutama bila punya keluhan soal lambung dan pencernaan. Selain itu, penting juga untuk mencukupi jumlah cairan sebanyak tujuh hingga delapan gelas per hari.
?
Minumlah dua gelas sebelum sahur, 1-2 gelas setelah sahur, dua gelas setelah berbuka puasa, 1-2 gelas setelah makan malam serta dua gelas setelah shalat isya atau tarawih.

Spesialis kebidanan dan kandungan dr. Zeissa Rectifa Wismayanti, Sp.OG menjelaskan, ibu hamil harus memastikan asupan nutrisi dan gizi seimbang terpenuhi di setiap waktu makan.

Pilih makanan yang mengandung karbohidrat, protein hewani, protein nabati, lemak, vitamin, dan mineral ketika makan sahur dan berbuka supaya kebutuhan gizi ibu hamil dan janin tercukupi

"Hindari processed food yang banyak mengandung garam dan lemak, serta makanan olahan dari gula sederhana," kata Zeissa dikutip dari keterangan resmi, Rabu.

Zeissa menjelaskan, kedua jenis makanan tersebut biasanya mudah diolah untuk tubuh sehingga cepat membuat ibu hamil kenyang, tetapi di sisi lain juga mudah kembali lapar. Karbohidrat yang disarankan untuk ibu yang mengandung adalah gandum, oat, nasi merah, hingga nasi cokelat.
 

Halaman : 1