Sudah menonton film “Star Wars: The Last Jedi”? Ya film “Star Wars” yang berbasiskan tokoh-tokoh ciptaan George Lucas memang mampu membetot perhatian seantero dunia. Tak mengherankan jika ragam kreativitas lahir terkait Star Wars. Salah satunya yang dilakukan oleh Gabriel Dishaw.

Gabriel Dishaw mengubah tas-tas lawas Louis Vuitton menjadi pahatan Star Wars. Seperti dilansir Bored Panda, Gabriel terbiasa bekerja dengan logam dan obyek mekanik. Gabriel terbiasa membuat karya seni dengan menggunakan materi seperti mesin tik, komputer lawas – serta teknologi yang sudah jarang digunakan.

Untuk karya tas Louis Vuitton yang diubah menjadi pahatan Star Wars, Gabriel memadukannya dengan sejumlah bahan seperti kabel, chip komputer, kawat, roda gigi, serta menambahkan bagian-bagian dari mesin. Hasilnya mulai dari helm pasukan stormtrooper, helm Darth Vader, kepala robot C-3PO, menjadi rangkaian karya Gabriel yang dapat dikagumi.


Gabriel Dishaw mengubah tas-tas lawas Louis Vuitton menjadi pahatan Star Wars. Seperti dilansir Bored Panda, Gabriel terbiasa bekerja dengan logam dan obyek mekanik. Gabriel terbiasa membuat karya seni dengan menggunakan materi seperti mesin tik, komputer lawas – serta teknologi yang sudah jarang digunakan.

Untuk karya tas Louis Vuitton yang diubah menjadi pahatan Star Wars, Gabriel memadukannya dengan sejumlah bahan seperti kabel, chip komputer, kawat, roda gigi, serta menambahkan bagian-bagian dari mesin. Hasilnya mulai dari helm pasukan stormtrooper, helm Darth Vader, kepala robot C-3PO, menjadi rangkaian karya Gabriel yang dapat dikagumi.
