Ketua TP-PKK Agam Hadiri Pertemuan Bulanan Iskada se-Sumbar di Kota Payakumbuh 

SHARE

Ketua TP PKK Agam, Ny Yenni Andri Warman didampingi Ketua DWP Ny El Edi Busti hadiri pertemuan bulanan Istri Kepala Daerah (Iskada) se Sumatera Barat, di Kota Payakumbuh, Senin (10/7).


Laporan: Linda Sari

AGAM, CARAPANDANG.COM - Ketua TP PKK Agam, Ny Yenni Andri Warman didampingi Ketua DWP Ny El Edi Busti hadiri pertemuan bulanan Istri Kepala Daerah (Iskada) se Sumatera Barat, di Kota Payakumbuh, Senin (10/7).

Setelah acara itu, Ny Yenni mengatakan, pertemuan yang diikutinya merupakan kegiatan rutin bulanan TP PKK Sumbar menghadirkan seluruh Ketua TP PKK, Ketua BKOW/GOW, dan Ketua DWP se-Sumatera Barat.

“Kegiatan ini untuk mempererat silaturahmi sesama ketua, pengurus serta kader PKK, GOW dan DWP,” ujarnya.

Selain itu, kegiatan ini juga dijadikan sebagai ajang berbagi informasi dan bertukar inovasi dalam mewujudkan pembangunan di daerah masing-masing.

Pj Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda, menyebutkan istri kepala daerah memiliki peran penting dalam pembangunan daerah masing-masing.

“Selain mendampingi suami, istri kepala daerah berperan dalam mendukung dan membantu tugas-tugas suami sebagai kepala daerah,” ujarnya.

Diharapkan, dengan keterlibatan dan dukungan istri kepala daerah ini dapat menyukseskan program dan pembangunan di daerahnya masing-masing.