Ketum BPP Hipmi Ungkapkan Manfaat Bonus Demografi Harus Pacu Pertumbuhan Ekonomi

SHARE

istimewa


CARAPANDANG.COM - Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Ketum BPP Hipmi) Mardani H. Maming mengatakan manfaat bonus demografi yang terjadi di Indonesia harus dapat memacu pertumbuhan ekonomi.

"Indonesia dapat memetik manfaat maksimal dari bonus demografi jika kita bisa menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas, salah satunya
mencetak banyak pengusaha muda berkontribusi bagi kemajuan bangsa," kata dia di Banjarmasin, Selasa malam.

Untuk itu, Hipmi sebagai wadah organisasi kepemudaan di bidang ekonomi, diyakini Mardani punya peran strategis di saat bonus demografi
diprediksi terjadi pada 2030-2040 mendatang.

Besarnya jumlah penduduk usia produktif, yakni rentang usia 18 sampai 64 tahun maka semakin banyak tenaga kerja yang bisa terpakai. Anggota Hipmi yang punya usaha diharapkan dapat membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya bagi masyarakat.

"Tentunya bangsa ini perlu menyiapkan pula SDM dengan kualitas pendidikan dan keterampilan yang mumpuni agar tidak tergerus persaingan di tingkat global pada era keterbukaan pasar tenaga kerja," tutur pendiri PT Batulicin Enam Sembilan Group dan PT Maming Enam Sembilan itu.

Halaman : 1