Pemerintah Kabupaten Agam Ikuti Sosialisasi Jurnaslisme Pemerintah Ramah SEO

SHARE

Kegiatan ini diikuti oleh 110 Dinas Komunikasi dan Informatika dari berbagai provinsi di Indonesia, termasuk Diskominfo Agam. 


Laporan: Linda Sari

AGAM, CARAPANDANG.COM - Pemerintah Kabupaten Agam aktif mengikuti sosialisasi jurnalisme pemerintah yang ramah terhadap Search Engine Optimization (SEO). 

Kegiatan ini diikuti oleh 110 Dinas Komunikasi dan Informatika dari berbagai provinsi di Indonesia, termasuk Diskominfo Agam. 

Sosialisasi Jurnalisme Pemerintah Ramah SEO merupakan upaya untuk meningkatkan visibilitas dan peringkat konten berita pemerintah di mesin pencari seperti Google.

Pada acara yang berlangsung selama satu hari di Trans Convention Center Jalan Gatot Subroto Bandung pada Selasa, 5 Maret, Pemkab Agam diwakili oleh Kepala Bidang IKP Antono SPd MPd. 

Acara tersebut juga mencakup sosialisasi lainnya, seperti jurnalisme data, mobile jurnalisme, dan media relation.

Muhammad Taofik Rauf, redaktur pelaksana info publik Direktorat Pengelolaan Media Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik, menjadi pemapar materi pada kelas jurnalisme pemerintah yang ramah SEO. 

Dalam paparannya, Rauf menyampaikan bahwa tujuan jurnalistik pemerintahan adalah menyebarkan informasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, memberdayakan mereka, meningkatkan partisipasi publik terhadap kebijakan pemerintah, serta mempercepat penyebaran informasi dan membentuk opini positif terhadap negara dan pemerintah.

Rauf menekankan bahwa berita yang dihasilkan harus memberikan pendidikan, penguatan, dan pencerahan bagi masyarakat untuk menumbuhkan rasa nasionalisme. 

Selain itu, dalam proses penyusunan berita, perlu menjawab kebutuhan masyarakat dan tidak hanya menyampaikan pelaksanaan kegiatan pimpinan, tetapi juga harus mencakup tanggapan masyarakat untuk mencapai keseimbangan (cek & balance).

"Cek dan balance sangat penting dalam sebuah pemberitaan untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap pemerintah," tutup Rauf dalam penyampaiannya. 

Dengan demikian, partisipasi aktif dalam sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan dampak positif dari berita pemerintah Kabupaten Agam.