Petani Senang Harga TBS Sawit Naik

SHARE

Istimewa


CARAPANDANG - Petani kelapa sawit di Jambi merasa sumringah karena harga Tanda Buah Segar (TBS) kelapa sawit di daerah itu dalam tiga hari terakhir berangsur naik.

"Mendengar informasi dari Presiden keran ekspor CPO di buka, harga TBS sudah berangsur naik," kata Pemilik Ram Sumber Rezki Ahmadi di Jambi, Selasa (24/5/2022).

Ahmadi menjelaskan sebelum ada informasi keran ekspor Crude Palm Oil (CPO) di buka oleh pemerintah, harga TBS di tingkat petani per kilogram sebesar Rp1.400. Namun saat mendapatkan informasi bahwa Presiden akan membuka kembali keran ekspor CPO, harga TBS berangsur mengalami kenaikan.

Dalam satu hari kenaikan harga TBS sebesar Rp100. Dari Rp1.400 per kilogram, saat ini harga TBS di angka Rp2.100 per kilogram.

Kenaikan harga TBS tersebut menambah gairah petani untuk melakukan perawatan terhadap kebun kelapa sawit.

Petani kelapa sawit di daerah itu berharap harga TBS dapat terus mengalami kenaikan. Hal itu dikarenakan harga jual TBS saat ini belum sebanding dengan harga pupuk untuk kelapa sawit.

Sukiran petani kelapa sawit di Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi mengatakan jika harga TBS masih di bawah Rp3.000 maka pendapatan petani tidak sebanding dengan harga pupuk di pasaran.

"Pupuk NPK saja per karung sudah Rp800 ribu, belum pupuk lainnya, jika harga TBS masih di bawah Rp3.000 per kilogram belum sebanding dengan harga pupuk yang mahal," kata Sukiran.

Dan harga TBS kelapa sawit di tingkat perusahaan saat ini berada di angka Rp2.894 per kilogram. Harga TBS kelapa sawit di perusahaan tersebut di tentukan berdasarkan usia kelapa sawit, dimana harga Rp2.894 tersebut untuk TBS kelapa sawit di usia 10-20 tahun.

Untuk kelapa sawit usia 21-24 tahun satu kilogram nya sebesar Rp2.805 dan untuk kelapa sawit usia 25 tahun ke atas sebesar Rp2.673.

Sementara itu, TBS yang dijual petani di Ram kelapa sawit saat ini masih normal. Dalam satu hari Ram kelapa sawit dapat mengumpulkan TBS 35 ton sampai 40 ton. Dalam satu bulan diperkirakan sekitar 600 ton sampai 800 ton.