Puan: Program Jokowi adalah Program Partai

SHARE

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengatakan bahwa program-program yang diusung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama dua periode pemerintahannya, merupakan program partai.


CARAPANDANG - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengatakan bahwa program-program yang diusung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama dua periode pemerintahannya, merupakan program partai.

Hal itu disampaikannya saat menyapa kader PDIP Jawa Tengah di acara bertajuk "Konsolidasi Semangat Menuju Pileg dan Pilpres, Nyalakan Api Semangat", di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (25/8/2023).

Pada pidatonya itu, Puan mengatakan PDIP telah mengantarkan kader terbaiknya yakni Jokowi untuk memenangkan dua kali Pemilihan Presiden (Pilpres) dan dua periode pemerintahan. Dia menilai partai pun telah mengawal dua periode pemerintahan Jokowi.

"PDI Perjuangan sudah dan ikut mengawal program-program Presiden Jokowi, karena program Presiden Jokowi adalah program PDI Perjuangan," tuturnya, dikutip dari YouTube CNN Indonesia, Sabtu (26/8/2023).

Oleh karena itu, Ketua DPR periode 2019-2024 itu menyampaikan kepada kadernya di Jawa Tengah agar kepemimpinan nasional bisa dilanjutkan oleh kader PDIP. Bakal Calon Presiden (Bacapres) 2024 yang telah diberikan mandat oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri yaitu Ganjar Pranowo.

Di sisi lain, Puan pun sempat menyinggung adanya pihak-pihak yang diduga ingin memecah belah Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi.

Mantan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan itu awalnya mengatakan bahwa partainya melahirkan kader-kader terbaik mulai dari Bupati hingga Presiden.

Dia menyampaikan bahwa Megawati sebagai Ketua Umum selalu memberi perhatian kepada kader partai yang selalu setia.

"Ketua Umum kita Ibu Megawati selalu, selalu memberikan perhatian, menyayangi dan menjaga kader-kader partai yang setia pada perjuangan partai. Apalagi, apalagi kecintaan Ketua Umum Ibu Megawati Soekarnoputri kepada kader terbaiknya yaitu Presiden Jokowi," terangnya.

Puan mengatakan bahwa kecintaan Megawati kepada Jokowi, yang disebut-sebut sebagai kader terbaik PDIP, tidak pernah luntur. Oleh karena itu, dia mengingatkan agar jangan sampai adanya pembiaran terhadap upaya memecah belah internal partai maupun Megawati dan Jokowi.

"Jangan biarkan soliditas partai diusik oleh mereka yang hanya ingin memecah-belah atau mempertentangkan Ketua Umum Ibu Megawati dan Presiden Jokowi," kata putri dari Megawati itu.