Ronaldinho Gantung Sepatu dari Lapangan Hijau

SHARE

Ronaldinho (evening standard)


CARAPANDANG.COM – Ronaldinho akhirnya memutuskan pensiun dari sepak bola sebagai pemain. Hal itu dinyatakan oleh saudara dan agen sang pemain. Ronaldinho sendiri merupakan sosok berprestasi yang telah memenangkan Piala Dunia, Liga Champions dan Ballon d’Or.

Ronaldinho (37 tahun) sesungguhnya telah tidak bermain di klub profesional setelah meninggalkan Fluminense pada tahun 2015. Pemain asal Brasil ini sendiri memiliki ragam posisi ketika bermain. Ia dapat berposisi sebagai gelandang, pemain sayap, dan penyerang. Memulai kariernya di Gremio, Ronaldinho kemudian berlabuh ke Eropa dengan memperkuat Paris Saint-Germain tahun 2001.

Ronaldinho bersama Ronaldo dan Rivaldo menjadi trio maut yang mengantarkan Brasil menjadi juara Piala Dunia tahun 2002. Hal tersebut membuat namanya semakin memukau dan memikat Barcelona untuk mengontraknya pada tahun 2003. Di Barcelona, ia meraih dua gelar juara Liga Spanyol, Ballon d’Or tahun 2005 dan juara Liga Champions tahun 2006.

Di masa pelatih Pep Guardiola, Ronaldinho dijual ke AC Milan. Ronaldinho gagal mempersembahkan prestasi terbaik bagi Brasil di Piala Dunia 2006 dan tidak masuk di timnas Samba pada Piala Dunia 2010. Meski begitu Ronaldinho mampu membantu Milan memenangkan gelar juara Serie A pada musim 2010-11.

Seperti dilansir The Guardian, sehabis dari Italia, Ronaldinho berkiprah di tanah kelahirannya. Flamengo, Atletico Mineiro, Fluminense menjadi sejumlah klub bagi pemain yang kerap tersenyum ini. Di level timnas Brasil, Ronaldinho mencatatkan 98 penampilan, dengan penampilan terakhir ketika melawan Chile pada April 2013.