Tiga Kubu KNPI Sepakat Gelar Kongres Bersama

SHARE

Istimewa


Sementara itu, Ketua KNPI Kubu Noer Fajrieansyah menambahkan bahwa wacana penyatuan beberapa kubu KNPI akan segera terwujud dengan komitmen bersama.

"Ini merupakan komitmen kita bertiga yang alhamdulillah pada hari ini, dengan ikhtiar awal, dari Ketua Umum Andreas sudah membuat konsep, dan penyatuan menjadi suatu kewajiban dan kita harus segerakan," katanya.

Noer Fajrieansyah mempunyai komitmen yang sama untuk segera melakukan konsolidasi dalam rangka rapimnas untuk kongres bersama.

Ia berharap bahwa OKP yang masih belum ada niat untuk menyatukan diri agar mengesampingkan egonya demi organisasi pemuda yang solid.

"Semua yang namanya manusia pasti mempunyai niat baik, jadi kita masih menunggu iktikad baik dari kawan-kawan kita yang mengatasnamakan KNPI di luar kita, supaya cepat bersatu, jadi kalau ada iktikad baik, maka insyaallah akan segera terlaksana," ujarnya.

Ketiga tokoh pemuda itu sepakat ingin membesarkan KNPI sebagai wadah pemuda yang solid.

"Kami bertiga sepakat agar KNPI bersatu. Jadi kalau ada kelompok yang mengatasnamakan KNPI tapi tidak mau menyatu, itu artinya ingin menjadikan organisasi pemuda ini untuk kepentingan pribadi. Tapi kita bertiga sepakat siap berkorban untuk KNPI," tegas Fajri.

Halaman : 1