Wabup Suharsi Igirisa Ingatkan Kedisiplinan di Lingkungan Pemkab Pohuwato

SHARE

Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa kembali menyerukan kedisiplinan di hadapan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato.


Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa kembali menyerukan kedisiplinan di hadapan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato.

Hal itu disampaikan Wabup Suharsi Igirisa saat bertindak sebagai pembina upacara pada HUT Saka Bakti Husada dan Apel Korpri, di Bumi Perkemahan, Buntulia Barat, Duhiada'a, Senin (17/07/2023).

“Ini para ASN sebagian kecil saja yang mengikuti upacara, kami lihat adik-adik Pramuka sudah begitu bagus, tertata rapi dalam barisan, justru anggota Korpri sebagian kecil saja yang hadir", ujar Wabup Suharsi kesal.

Wabup Suharsi pada kesempatan itu, tak lupa berterimakasih sekaligus mengapresiasi kepada para anggota Korpri yang hadir pada upacara HUT Saka Bakti Husada dan Apel Korpri.

"Saya sangat mengapresiasi dan penghargaan kepada anggota Korpri yang hingga saat ini masih berbaris dan bertahan ikut upacara hari ini, tunjukkan kepada adik-adik kita bagaimana disiplin kita dalam mengikuti upacara, dan kepada yang tidak ikut apel, ini akan menjadi perhatian", kata Wabup Suharsi.

"Saya saja dengan Pak Ketua DPRD jalan kaki kesini, karena sudah macet. Saya tadi berpikir yang pulang karena tidak ada tempat parkir mobil dan motor tapi ternyata tidak, ini pulang terus", sambung Wabup Suharsi kesal.

Terakhir, orang nomor dua di Kabupaten Pohuwato inipun meminta Sekretaris Daerah (Sekda) dan Ketua Korpri untuk membina serta mengevaluasi seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato.

"Tentu saja ini akan menjadi perhatian bagi kami selaku pemerintah daerah. Pak Sekda, Ketua Korpri, tolong hal ini dievaluasi", pinta Wabup Suharsi.