Pemerintah Sudah Mengantisipasi Peningkatan Kebutuhan Fasilitas Karantina

SHARE

istimewa


Menteri Kesehatan memastikan fasilitas karantina tersedia saat ini bisa menampung semua pelaku perjalanan yang datang dari luar negeri. "Kenapa? Kita lihat banyak yang datang dari Malaysia ke kita, itu sudah dihitung, jumlahnya sudah dipersiapkan," katanya.

Ia menjamin antrean panjang pelaku perjalanan yang hendak menggunakan fasilitas karantina seperti pada awal pemerintah menerapkan perpanjangan masa karantina pelaku perjalanan dari luar negeri menjadi 10 hari tidak akan terjadi lagi.

"Memang bedanya sekarang karantinanya sepuluh hari, jadi di awal-awal kemarin ada sedikit kepadatan, tapi sekarang sudah ditambah (fasilitas karantinanya)," katanya.
 

Halaman : 1