Marquez Juara, Kokoh di Posisi Teratas dan Rossi Naik Podium

SHARE

carapandang.com


CARAPANDANG.COM – Marc Marques kembali pecundangi semua pembalap pada MotoGP Prancis yang diikuti 24 pebalap dengan menempuh jarak 113 kilometer. 

Marc Marques dari posisi start 2 di belakang Johann Zarco (Monster Tech Yamaha Tech 3), sepertinya masih menjadi unggulan. Dan terbukti tampil sebagai Juara Moto GP Prancis 2018 hari ini Minggu (20/5/2018).

Kemenangan ketiga beruntun setelah Austin dan Spanyol membuat Marquez main kokoh di posisi teratas klasemen dengan 95 poin dari lima seri berlalu. Di posisi kedua ada Vinales dengan 59 poin disusul Zarco (58 poin), Rossi (56 poin), dan Petrucci (54 poin).

Gagal finis di dua balapan beruntun membuat Dovizioso terlempar ke posisi kedelapan dengan 48 poin.

Sirkuit Le Mans mempunyai panjang lintasan 4,2 kilometer dengan lintasan lurus terpanajang 674 meter.

Balapan digelar sebanyak 27 lap atau menempuh jarak 113 kilometer.

Foto: MotoGP.com

HASIL BALAPAN

Terjadi pergeseran signifikan di lima pebalap terdepan ketika Andrea Dovizioso (Ducati) terjatuh di Lap 5 saat memimpin  terdepan, dan posisi diambil alih rekan setimnya Jorge Lorenzo.

Formasi pebalap tiga terdepan menjadi Lorenzo-Marques-Zarco dan ini hanya berlangsung hinga Lap 8 ketika Johann Zarco jatuh.

Formasi 3 besar menjadi Lorenzo-Marquez-Danilo Petrucci (Pramac Racing).

Performa Lorenzo mulai melorot dan disalip Marquez kemudian disalip Petrucci.

Formasi 3 pebalap terdepan menjadi Marquez-Petrucci-Lorenzo dan Valentino Rossi mengintip posisi podium dari poisisi ke-4 di belakang Lorenzo.

Pada Lap 13, Rossi berhasil menyalip Lorenzo sehingga formasi 3 pebalap terdepan menjadi Marquez, Petrucci, Rossi.

Rossi sepertinya sulit mengejar Petrucci karena jaraknya konsiten rata-rata 1,3 detik di belakang Petrucci. Sementara, Petrucci berjarak rata-rata 0,5 detik di belakang Marquez.

Pada Lap 17, jarak Rossi sepertinya kian melebar menjadi 1,9 detik di belakang Petrucci. Namun, Rossi berhasil kembali menjaga ritme untuk memperpendek jaraknya dengan Petrucci menjadi hanya 1,1 detik sejak lap 19.

Sementara itu, jarak Petrucci terhadap Marquez semakin melebar menjadi rata-rata 1,3 detik. Dengan kata lain, Rossi di posisi ketiga berjarak rata-rata 2,4 detik dari Marquez hingga Lap 19.

Dengan kata lain,formasi podium, yaitu: Marquez, Petrucci, Rossi.

Marquez akhirnya menuntaskan balapan sebanyak 17 lap atau menempuh jarak 113 kilometer sebagai Juara MotoGP Prancis, disusul Danilo Petrucci di posisi ke-2 dan Valentino Rossi di posisi ke-3.

Marquez menuntaskan balapan dengan catatan waktu 41:49,773 (41 menit 49,773 detik). Petrucci menyentuh garis finish 2,310 detik di belakang Marquez.

Sementara itu, Rossi menyentuh garis finish 2,040 detik di belakang Petrucci atau berjarak 5,350 detik dari Marquez.

Sebanyak 18 pebalap berhasil menutaskan balapan sebanyak 27 lap, sedangkan 6 pebalap mengalami kecelakaan dan tidak bisa meneruskan balapan. Berikut hasil selengkapnya.