Pawai Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Penyengat Akan Masuk Kalender Pariwisata

SHARE

Peserta pawai Maulid Nabi Muhammad SAW di Pulau Penyengat, Tanjungpinang (@penyengatkampongkite)


CARAPANDANG.COM - Sudah menjadi tradisi bagi masyarakat pulau Penyengat, Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW dengan gelaran pawai. Kegiatan semacam ini sudah berlangsung bertahun-tahun dan dari waktu ke waktu masih terus memantik antusiasme masyarakat setempat dan pengunjung dari luar Penyengat.

Selasa (20/11/2018) kemarin menjadi puncak perayaan Maulid Nabi Muhamamd di Penyengat. Wali Kota Tanjungpinang Syahrul hadir ke sana. Syahrul mengapresiasi konsistensi masyarakat Penyengat dalam menyemarakkan Hari Besar Islam.

"Tahun depan bila perlu dibuat lebih meriah lagi dan didorong masuk kalender pariwisata Kota Tanjungpinang," kata Syahrul, Jumat (23/11/2018).

Ide Syahrul tidak bertempuk sebelah tangan. Gubernur Kepri yang kehadirannya diwakili Arif Fadilah selaku sekretaris daerah juga mengucapkan hal senada. Menurutnya, jika pawai ini diikuti oleh seluruh elemen masyarakat, paguyuban, ormas Islam dan masjid/surau akan lebih meriah lagi dan dapat dijadikan even wisata religi yang membanggakan Kota Tanjungpinang.

"Saya harapkan bisa menjadi even wisata religi tahunan. Dan juga teruslah berinovasi agar ada sesuatu yang menarik supaya dapat para wisatawan dapat menyaksikan pawai ini secara langsung," ungkap Arif.