Ramadhan Berbagi, Nasyiatul Aisyiyah Jambi Bagikan Paket Sembako

SHARE

NA Jambi berbagi sembako kepada warga.


CARAPANDANG.COM -  Salah satu ortom Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah (putri-putri muda Muhammadiyah) menjalankan program ramadhan berbagi sembako untuk keluarga yang kurang mampu pada Selasa (28/4).

Sebanyak 20 paket sembako dibagikan kepada 20 kepala keluarga di desa Tanjung Pauh Mudik, Kecamatan Danau Kerinci Barat, Kabupaten Kerinci, Jambi. Pembagian paket ini langsung dipimpin oleh Ketua Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah Kabupaten Kerinci,  Karlena  dengan dibantu para kader-kader NA Jambi. 

Dalam keteranga tertulis Karlena mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang kurang mampu di tengah pandemi Covid-19,  terutama ekonomi perempuan.

"Sumber dana dari kegiatan ini berasal dari sumbangan kader-kader Muhammadiyah dan beberapa teman yang lain yang juga ikut berpartisipasi," ujarnya di  Jambi (28/4).

Dia mengatakan sasaran dari kegiatan ini adalah ibu-ibu rumah tangga atau kaum perempuan yang tidak lagi sanggup mencari nafkah. "Yang menjadi sasaran pemberian sembako ini adalah para ibu-ibu rumah tangga, janda, jompo yang sudah tidak sanggup untuk mencari nafkah," jelasnya. 

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa kegiatan ini juga akan dilakukan di tempat lain.  "Pembagian sembako dalam kegiatan Nasyiatul Asyiyah berbagi saat ini adalah tahap pertama di daerah Kerinci. Sembako tahap kedua rencananya akan disalurkan di Kecamatan Air Hangat Timur," tutupnya.