Tahun Depan Pemko Tanjungpinang mulai Bangun Al Qur'an Centre Di Senggarang

SHARE

Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul bersama Wawako Rahma


CARAPANDANG.COM - Setiap tahunnya, Pemerintah Kota Tanjungpinang mewisuda paling sedikit 1.000 santri. Kegiatan rutin ini sudah dilangsungkan selama tiga tahun terakhir. Artinya, paling tidak, telah ada 3 ribu santri dari pelbagai Taman Pendidikan Alquran yang telah diwisuda. Jumlah yang tidak sedikit dan membutuhkan perhatian lanjutan agar ilmu agama yang telah diajarkan tidak hilang begitu saja.

Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul sudah membaca kebutuhan tersebut. Ia menjelaskan, seluruh santri yang ada di Tanjungpinang akan mendapatkan pembinaan di Quran Center Tanjungpinang.

"Itu memang sudah sejalan dengan rencana kita agar santri-santri kita tetap dapat terbina dengan baik dan maksimal," kata Syahrul.

Karena itu, pembangunan gedung Quran Center akan digesa mulai tahun depan. Syahrul menyebutkan, Pemko Tanjungpinang telah mengalokasikan lebih dari Rp 5 miliar untuk pembiayaan pembangunan tahap pertama di Senggarang.

"Dana segitu tentu belum cukup. Tahun depannya akan ditambah lagi. Karena luas bangunannya diperkirakan antara 3-4 hektare," kata Syahrul.

Nantinya, gedung Quran Centre yang berada di Senggarang itu akan dibangun megah dengan fasilitas memadai mulai dari tempat pertemuan, asrama santri, musalla, sampai rumah para penjaganya.

Komitmen ini diharapkan Syahrul bisa sejalan dengan visi-misinya sebagai wali kota yang menginginkan peningkatan kualitas generasi muda Tanjungpinang yang berkarakter dan melahirkan generasi-generasi muda qurani. Syahrul berharap rencana jangka panjang ini mendapatkan dukungan dari banyak pihak. Karena ia yakin bukan hal yang mudah mewujudkannya. 

"Tetapi kita harus optimistis. 2019 nanti Tanjungpinang harus sudah punya gedung Quran Centre yang memadai sebagai tempat belajar ribuan santri kita," pungkasnya.