Beranda Pemprov Sumbar 1 Abad Diniyyah Puteri Padang Panjang, Gubernur Mahyeldi: Rahmah El Yunusiah Perempuan Luar Biasa

1 Abad Diniyyah Puteri Padang Panjang, Gubernur Mahyeldi: Rahmah El Yunusiah Perempuan Luar Biasa

Gubernur saat menghadiri Milad Satu Abad Diniyyah Puteri Padang Panjang, Sabtu (04/11/2023) di kompleks sekolah tersebut.

0
1,194
Gubernur saat menghadiri Milad Satu Abad Diniyyah Puteri Padang Panjang, Sabtu (04/11/2023) di kompleks sekolah tersebut.

Tutur hadir dalam agenda Milad Satu Abad Diniyyah Puteri Padang Panjang tersebut, tokoh-tokoh nasional dan daerah. Di antaranya, Wakil Presiden RI ke-10 dan 12, H. Muhammad Jusuf Kalla (JK), yang dalam kesempatan itu juga menggunting pita tanda penggunaan asrama baru Diniyyah Puteri Padang Panjang.

“Diniyyah Puteri Padang Panjang adalah salah satu lembaga pendidikan penting di Indonesia, yang juga melahirkan banyak tokoh-tokoh penting, seperti Pahlawan Nasional Rasoena Said, Pengusaha Nurhayati Subakat, dan lain sebagainya. Semoga pahala atas amal ibadah dan amal jariyah selalu mengalir kepada Ibunda kita, Rahmah El Yunusiah dan para pejuang pendidikan lainnya,” ucap JK.

Selain itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Prof. Haedar Nasir, turut hadir dan memberi sambutan dalam helat milad tersebut. Menurutnya, Muhammadiyah dan Diniyyah Puteri mempunyai kesamaan ghirah di dunia pendidikan. Ia pun menilai sosok Rahmah El Yunusiah adalah pencetus ruang pendidikan untuk melahirkan sosok Aisyah dan Khadijah modern di Indonesia.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait