Beranda Kesehatan Ahli Gastroenterologi Ungkapkan Jus yang Baik untuk Kesehatan Usus

Ahli Gastroenterologi Ungkapkan Jus yang Baik untuk Kesehatan Usus

Ahli gastroenterologi mengungkapkan jus ceri asam, cranberry dan blueberry terbukti memberikan manfaat kesehatan termasuk pada kesehatan usus.

0
istimewa

CARAPANDANG.COM- Ahli gastroenterologi mengungkapkan jus ceri asam, cranberry dan blueberry terbukti memberikan manfaat kesehatan termasuk pada kesehatan usus.

“Saya bukan penggemar kebanyakan jus buah. Kebanyakan jus menghilangkan senyawa bermanfaat yang biasanya ada pada buah,” ujar ahli gastroenterelogi Joseph Salhab, DO, dikutip dari Eating Well, Jumat.

Dia membuat pengecualian untuk jus yang mengandung antioksidan dan polifenol tinggi, yang bisa ditemukan pada ceri asam, cranberry dan blueberry. Menurut penelitian terkini jus ceri asam terbukti membantu mengurangi penanda inflamasi bagi orang dengan kondisi radang usus karena kadang antosianin dan asam klorogenat.

“Bakteri usus dapat menggunakan (polifenol) untuk menghasilkan senyawa anti inflamasi di usus,” kata Salhab.

Jus ceri asam dapat dikonsumsi apa adanya atau dapat diencerkan untuk mendapatkan manfaat nutrisi buah tersebut. Dia juga menyarankan untuk memastikan membeli jus 100 persen dan bukan konsentrat jus, sesuai anjuran dokter.

“Jus sering kali mengandung kalori yang tinggi, jadi tidak perlu berlebihan. Buatlah sendiri atau pilih jus tanpa tambahan gula,” kata Salhab.

Asupan gula tambahan yang tinggi dapat menyebabkan gejala seperti kelelahan kronis, rasa haus yang berlebihan serta meningkatkan berat badan.

Sementara sumber gula alami seperti buah dapat memiliki efek sebaliknya karena mengandung nutrisi yang padat.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here