Beranda Edukasi Anggota KPU: Memilih Adalah Bentuk Rasa Syukur

Anggota KPU: Memilih Adalah Bentuk Rasa Syukur

Partisipasi menurut dia bisa diartikan menggunakan hak suaranya di hari pemungutan suara serta partisipasi dalam bentuk mengikuti tahapan pemilu.

0
1,459
istimewa

CARAPANDANG - Anggota KPU Idham Holik hadir pada kegiatan Diseminasi Hak Asasi Manusia Bagi Pelajar/Pemilih Pemula bersama Komunitas Pemuda Pelajar Pecinta HAM (Koppeta HAM) Wilayah DKI Jakarta, di SMA Negeri 68 Jakarta, Selasa (23/1/2024).

Pada kesempatan yang baik ini, Idham mengajak pemilih pemula untuk berpartisipasi dalam Pemilu 2024. Partisipasi menurut dia bisa diartikan menggunakan hak suaranya di hari pemungutan suara serta partisipasi dalam bentuk mengikuti tahapan pemilu.

Terkait partisipasi di hari pemungutan suara, Idham mengatakan hal ini sejalan dengan penghormatan atas hak pilih yang menjadi bagian dari hak asasi manusia. Dengan menggunakan hak pilih maka seorang warga negara telah menghormati apa yang telah dimilikinya. “Memilih adalah bentuk rasa syukur karena masih banyak warga negara lain yang tidak bisa menggunakan hak pilihnya,” kata Idham.

Idham melanjutkan, bersyukur menjadi sifat yang disukai oleh Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa. Apabila ada pemilih pemula yang berpikiran malas untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) maka Idham mendoakan agar hal tersebut tidaklah dilakukan. “Memilih adalah ekspresi rasa syukur kita. Jadi kalau ada yang sudah punya hak pilih tapi malas datang ke TPS maka saya berdoa agar adik-adik datang ke TPS,” tambah idham.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here