Beranda Internasional AS dan Korsel Waspadai Kemungkinan Putin Kunjungi Korut

AS dan Korsel Waspadai Kemungkinan Putin Kunjungi Korut

Amerika Serikat (AS) dan Korea Selatan mulai mewaspadai kemungkinan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin akan mengunjungi Korea Utara dalam waktu dekat.

0
Amerika Serikat (AS) dan Korea Selatan mulai mewaspadai kemungkinan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin akan mengunjungi Korea Utara dalam waktu dekat.

CARAPANDANG - Amerika Serikat (AS) dan Korea Selatan mulai mewaspadai kemungkinan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin akan mengunjungi Korea Utara dalam waktu dekat.

Dilansir Reuters, Wakil Menteri Luar Negeri Korsel Kim Hong-kyun dikabarkan melakukan panggilan telepon darurat dengan Wakil Menteri Luar Negeri AS Kurt Campbell terkait kabar itu.

Menurut Hong-kyun, kunjungan Putin semestinya tidak menghasilkan kerja sama lebih lanjut antara Rusia dan Korut, karena disinyalir bakal melanggar resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsabangsa (DK PBB).

Hal serupa diamini oleh Campbell. “Sambil terus memantau perkembangan terkait, kedua belah pihak sepakat untuk secara tegas merespons provokasi Korea Utara terhadap Korea Selatan dan tindakan yang meningkatkan ketegangan di kawasan tersebut,” demikian pernyataan Kementerian Luar Negeri AS, Jumat (14/6/2024).

Sementara itu, mengenai hubungan Korea Utara dan Rusia, Campbell mengaku memahami bahwa Korea Utara dapat memberikan dampak signifikan kepada Rusia di medan perang.

Namun, sebaliknya, dia kemudian mempertanyakan apa daya tawar yang dimiliki Rusia terhadap Korea Utara.

"Mata uang, energi, ataukah kemampuan yang memungkinkan mereka mengembangkan produk nuklir atau rudalnya? Kami tidak tahu," katanya.

Adapun, kabar rencana kunjungan Putin ke negeri pimpinan Kim Jong-un itu disampaikan oleh seorang pejabat senior di Kantor Kepresidenan Korsel pada Rabu (12/6/2024) lalu.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here