"Semoga fari cabor yang masih tersisa finalnya masih bisa menambahkan perolehan medali emas untuk Indonesia. Kita juga berayukur alhamdulillah hari ini baik itu dari kontingen SEA Games dan Asean Para Games 2023 Indonesia banyak mencetak sejarah dan juga prestasi yang bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat Indonesia," tambahnya.
Menpora Dito juga sampaikan ungkapan terima kasih kepada beberapa sponsor yang telah sepenuh hati mendukung kontingen Indonesia berjuang di Asean Para Games ke-12.
"Untuk suporter saya sampaikan terima kasih, untuk rakyat Indonesia termasuk masyarakat Indonesia yang ada di Kamboja yang telah mendoakan kontingen para games kita sehingga mendapatkan medali emas hingga melebihi target," urai Menpora Dito.
"Tidak lupa untuk para sponsor salah satunya Bayan Research yang sudah berkenan membantu dan mensponsori kontingen Indonesia ini sangat bermanfaat bagi perkembangan atlet dan cabor kita di sektor disabilitas," tambah Menpora.
Menpora berharap prestasi di Asean Para Games menjadi modal berharga jelang multi even selanjutnya di Asian Para Games 2023.
"Kita jadikan Asean Para Games ini target antara dan pemanasan kita jelang target selanjutnya yakni Asian Para Games Hangzhou agar tetap bisa mendulang prestasi dan medali emas yang banyak. Untuk seluruh saudara dan keluarga saya dari kaum disabilitas ini membuktikan bahwa pemerintah selalu mensupport dan juga tidak ada diskriminasi serta menjunjung tinggi kesetaraan," pungkas Menpora.