Beranda Sains & Teknologi ASUS Rilis TUF Gaming A16 Laptop dengan AI

ASUS Rilis TUF Gaming A16 Laptop dengan AI

ASUS secara resmi merilis laptop gaming terbarunya bernama TUF Gaming A16 (FA608) diklaim sebagai laptop gaming dengan kecerdasan artifisial (artificial intelligence/AI) berukuran 16 inci pertama di Indonesia

0
253
ASUS secara resmi merilis laptop gaming terbarunya bernama TUF Gaming A16 (FA608) diklaim sebagai laptop gaming dengan kecerdasan artifisial (artificial intelligence/AI) berukuran 16 inci pertama di Indonesia

CARAPANDANG - ASUS secara resmi merilis laptop gaming terbarunya bernama TUF Gaming A16 (FA608) diklaim sebagai laptop gaming dengan kecerdasan artifisial (artificial intelligence/AI) berukuran 16 inci pertama di Indonesia dan telah dilengkapi sertifikasi ketahanan militer AS.

"Kami mengerti bahwa ada banyak gamers dan pengguna laptop di Indonesia yang membutuhkan laptop ringkas, powerful, dan tangguh. TUF Gaming A16 adalah jawaban dari ASUS untuk mereka,” ujar ASUS Southeast Asia Regional Director Jimmy Lin dalam keterangannya, Selasa (15/10). 

Bisa dibilang sebagai laptop gaming, ASUS TUF Gaming A16 (FA608) hadir dengan bobot yang cukup nyaman untuk dibawa bermobilisasi berukuran 2,2 kilogram.

Tampilan luar dalam warna Jaeger Gray memberikan kesan modern dan tangguh, selaras dengan tema ASUS TUF Gaming yang sudah sangat dikenal.

Meski ringkas, baterai 90WHrs berkapasitas besar memastikan daya tahan laptop bisa lebih lama saat digunakan tanpa harus sering mencari sumber listrik, sangat cocok untuk pengguna yang sering bepergian.

Membahas spesifikasi lainnya, sesuai dengan namanya, ASUS TUF Gaming A16 (FA608) adalah laptop gaming AI dengan layar 16 inci, memiliki resolusi 2.5K (2560 x 1600), dan menawarkan rasio aspek 16:10.

Laptop ini hadir dengan refresh rate 165Hz dan response time 3ms sehingga pengguna dapat menikmati pengalaman visual yang halus dan responsif.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here