CARAPANDANG - Staf Khusus Menpora Bidang Percepatan Inovasi Pemuda dan Olahraga, Hasintya Saraswati menjadi pembicara pada Forum Edukasi Nasional dalam Rangka Peringatan Hari Hak untuk Tahu Sedunia dan Sumpah Pemuda di Pullman Hotel Jakarta Central Park, Jumat (20/10).
Hasintya dalam kesempatan ini menyampaikan kebijakan strategi pemerintah dalam mempersiapkan pemuda maju menuju Indonesia emas. Dia juga memaparkan upaya Kemenpora guna mendorong keterbukaan informasi publik. Salah satunya melalui layanan pengelola informasi dan dokumentasi.
“Melalui ppid.kemenpora.go.id masyarakat dapat memperoleh informasi dan mendapatkan pelayanan informasi secara cepat, tepat dan sederhana,” ujar Hasintya.
Disamping itu, wanita yang akrab disapa Ayas ini menjelaskan bahwa Kemenpora telah menggulirkan beberapa program. Misalnya Kawalpora dan Jumandi.
Kawalpora merupakan portal pengawasan dan pendampingan terhadap informasi mengenai pengelolaan dana bantuan Kemenpora secara akuntabilitas, transparansi, dan integritas.
Lalu, Jumadi adalah sebuah program Jumat Ngoprek Digital. Dimana hal ini suatu pelatihan yang diisi oleh narasumber profesional dibidang digital.
“Selanjutnya adalah MBKM sport management yaitu memberikan peningkatan kapasitas profesional dibidamg sport management,” jelas Ayas.