Beranda Internasional Elon Musk Sebut Valuasi Twitter Capai 20 Miliar Dolar AS

Elon Musk Sebut Valuasi Twitter Capai 20 Miliar Dolar AS

Orang terkaya di dunia yang juga pemilik jejaring sosial Twitter, Elon Musk, pada Senin menyatakan bahwa valuasi Twitter saat ini sudah mencapai 20 miliar dolar AS (Rp303 triliun).

0
Orang terkaya di dunia yang juga pemilik jejaring sosial Twitter, Elon Musk, pada Senin menyatakan bahwa valuasi Twitter saat ini sudah mencapai 20 miliar dolar AS (Rp303 triliun).

CARAPANDANG - Orang terkaya di dunia yang juga pemilik jejaring sosial Twitter, Elon Musk, pada Senin menyatakan bahwa valuasi Twitter saat ini sudah mencapai 20 miliar dolar AS (Rp303 triliun).

Angka itu jauh di bahwa nilai kapitalisasi pasar Twitter sebelum dibeli Musk pada Oktober 2022 yang saat itu mencapai 44 miliar dolar AS (Rp668 triliun).

Pernyataan Musk itu disampaikan lewat surat elektronik (e-mail) kepada karyawan-karyawan Twitter pada Jumat pekan lalu yang diwartakan kembali oleh New York Times pada Senin.

Menurut New York Times, dalam e-mail itu Musk mengingatkan karyawan-karyawannya bahwa Twitter tengah menghadapi kesulitan keuangan, bahkan empat bulan ke depan terancam kehabisan uang.

Untuk itu, Musk meminta perusahaan media sosial itu agar mengambil perubahan radikal, termasuk memecat karyawan dan mengencangkan ikat pinggang, guna menghindarkan diri dari kebangkrutan.

"Twitter tengah dibentuk ulang," tulis Musk, seraya menyatakan perusahaan media sosial ini bisa saja mundur ke belakang menjadi hanya sebuah start-up.

Valuasi Twitter terus turun semenjak Musk melancarkan perombakan besar-besar dalam perusahaan media sosial ini.

Pada Oktober 2022, Musk mengakuisisi Twitter secara pribadi yang membuatnya tak bisa diminta mengungkapkan secara transparan kondisi keuangan jejaring sosial ini. Musk mengakui pendapatan Twitter berkurang karena pengiklan ramai-ramai meninggalkan platform ini setelah dibeli oleh dia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here