Beranda Ekonomi Emas Berjangka Naik Tipis 0,50 Dolar AS Efek Hawkish

Emas Berjangka Naik Tipis 0,50 Dolar AS Efek Hawkish

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Agustus di divisi Comex New York Exchange, naik tipis 0,50 dolar AS atau 0,03 persen menjadi ditutup pada 1.971,20 dolar AS per ounce

0
1,675
Istimewa

Pejabat bank sentral AS mengeluarkan nada hawkish dalam komentar pertama mereka sejak pertemuan mereka minggu ini, karena laporan Fed mengatakan inflasi di bagian utama industri jasa "tetap tinggi dan belum menunjukkan tanda-tanda pelonggaran".

Berbicara pada sebuah konferensi Jumat (16/6/2023) di Oslo, Norwegia, Gubernur Federal Reserve Christopher Waller mengatakan bahwa tekanan keuangan pada faktor perbankan merupakan faktor yang akan diawasi oleh Fed dalam menentukan sikap kebijakan moneter yang tepat ke depan.

"Inflasi tidak bergerak dan itu akan membutuhkan, mungkin, beberapa pengetatan lagi untuk mencoba menurunkannya," tambah Waller.

Berbicara pada Jumat (16/6/2023) di Ocean City, Maryland, Presiden Federal Reserve Richmond, Tom Barkin mengatakan dia merasa nyaman dengan kenaikan suku bunga lebih lanjut jika permintaan yang melambat tidak mengembalikan inflasi ke target 2,0 persen Federal Reserve dengan cukup cepat.

Dia memperingatkan bahwa menghentikan kenaikan suku bunga terlalu dini dapat menyebabkan inflasi yang lebih tinggi di kemudian hari.

Pembacaan awal indeks sentimen konsumen Universitas Michigan yang dirilis Jumat (16/6/2023) naik menjadi 63,9 pada awal Juni dari 59,2 pada Mei.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here