CARAPANDANG.COM - Gempa bumi berkekuatan 7.0 mengguncang lepas pantai Semenanjung Kamchatka di Timur Jauh Rusia pada Sabtu, menurut Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia (RAS).
"Gempa bumi tersebut terjadi pada kedalaman 6 kilometer (3,7 mil) dengan kekuatan adalah 7.0. Pusat gempa terletak 108 kilometer (67 mil) dari (kota) Petropavlovsk-Kamchatskiy," kata akademi tersebut.
Tak lama kemudian, gempa bumi susulan dengan magnitudo 4.7 terjadi 116 kilometer dari Petropavlovsk-Kamchatskiy, tambah RAS.
Gempa pertama dirasakan di seluruh wilayah kota Petropavlovsk-Kamchatskiy, kata Kementerian Situasi Darurat Rusia (EMERCOM).
Tim penyelamat kini sedang memeriksa bangunan-bangunan, menurut laporan EMERCOM.
Tidak ada ancaman tsunami setelah gempa ini, kata kementerian tersebut.
Juga tidak ada getaran besar lainnya yang diperkirakan akan terjadi, ujar Gubernur Wilayah Kamchatka, Vladimir Solodov.
Sumber : Sputnik-OANA
Gempa Bumi Berkekuatan 7,0 Guncang Lepas Pantai Kamchatka, Rusia
Gempa bumi berkekuatan 7.0 mengguncang lepas pantai Semenanjung Kamchatka di Timur Jauh Rusia pada Sabtu, menurut Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia (RAS).